Sejak peluit babak pertama dibunyikan, kedua tim berusaha bermain terbuka dan saling serang. Ole Gunnar Solskjaer terlihat ingin mengandalkan permainan cepat karena ia memilih Marcus Rashford sebagai ujung tombak, ditopang Alexis Sanchez, Jesse Lingard, dan Paul Pogba.
'Setan Merah' berhasil mencetak gol lebih dulu di menit kesembilan. Gol ini bermula dari kesalahan bek Leicester saat membuang bola.Bola berhasil dikuasai oleh Paul Pogba. Meski situasi terlihat tidak begitu berbahaya karena masih banyak pemain-pemain Leicester di daerah pertahanan, Pogba dengan jeli mengirim umpan lambung ke arah Rashford.
Rashford mengontrol bola dengan sempurna dan menaklukkan Kasper Schmeichel dari jarak dekat.
Marcus Rashford berhasil mencetak gol pembuka di laga ini. (REUTERS/Eddie Keogh)
|
Setelah gol tersebut, Leicester berusaha keras memberikan tekanan pada lini pertahanan Manchester United. Namun hingga 20 menit laga berlangsung, lini pertahanan Manchester United yang dikomandoi oleh Eric Bailly membuat Leicester tidak mampu melepaskan satu kali pun tembakan tepat sasaran.
Dengan penguasaan bola yang baik, Manchester United benar-benar membuat permainan Leicester tidak berkembang. Rasa frustrasi terlihat saat Jamie Vardy mendapatkan kartu kuning lantaran melanggar Victor Lindelof di menit ke-32.
Lima menit berselang, Harry Maguire sempat menghadirkan kemelut di depan gawang Manchester United namun ia dinyatakan melakukan pelanggaran terlebih dulu. Semenit berselang, sundulan Jonny Evans memanfaatkan sepak pojok masih melebar jauh dari gawang Manchester United.
Pada menit ke-42, Nemanja Matic mendapat kartu kuning karena menarik Ricardo Pereira yang tengah mencoba menyusun serangan balik cepat ke gawang Manchester United. Beberapa saat kemudian, Harvey Barnes melepaskan tendangan jarak jauh namun arahnya masih melebar di sisi kiri gawang.
Di menit terakhir, kesalahan penguasaan bola lini belakang Leicester nyaris berbuah petaka. Bola berhasil dikuasai Rashford yang melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Namun Schmeichel sukses membaca arah bola dengan baik.
Babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk Manchester United.
Susunan Pemain
Leicester City (4-2-3-1)
Kasper Schmeichel; Ricardo Pereira, Jonny Evans, Harry Maguire, Ben Chilwell; Nampalys Mendy, Wilfred Ndidi; Demarai Gray, James Maddison, Harvey Barnes; Jamie Vardy
Manchester United (4-2-3-1)
David De Gea; Ashley Young, Eric Bailly, Victor Lindelof, Luke Shaw; Ander Herrera, Nemanja Matic; Jesse Lingard, Paul Pogba, Alexis Sanchez; Marcus Rashford (ptr)
http://bit.ly/2MMOCph
February 04, 2019 at 04:54AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Manchester United Unggul Atas Leicester di Babak Pertama"
Posting Komentar