Posisi Timnas Indonesia di bulan ini tidak berubah dari ranking FIFA yang dikeluarkan 20 Desember 2018 dengan tetap menempati peringkat 159 dengan total poin 1.003.
Sementara, dua negara Asia Tenggara lainnya, Vietnam dan Thailand, kian meninggalkan Indonesia. Pada rilis 29 November 2018 Indonesia berada di peringkat 160 dengan 1.003 poin, sedangkan Thailand di posisi ke-118 (1.161 poin) dan Vietnam di posisi ke-100 (1.224).Satu bulan berikutnya dalam peringkat pada 20 Desember 2018, Indonesia naik satu posisi ke-159 dengan poin yang tidak berubah (1.003). Sementara Thailand tetap di 118 namun poin berkurang menjadi 1.160, posisi Vietnam juga tidak berubah tetap di 100 dengan 1.229 poin.
Hanya saja di peringkat FIFA bulan Februari ini posisi Thailand dan Vietnam melonjak jauh meninggalkan Indonesia.
![]() |
Angka 1.003 poin milik Tim Merah Putih itu tidak berubah dalam tiga rilis peringkat FIFA terakhir. Jumlah poin itu berkurang dari rilis yang dikeluarkan FIFA pada 25 Oktober 2018 saat Indonesia memiliki 1.004 poin.
Melesatnya Thailand dan Vietnam meninggalkan Indonesia tidak terlepas dari penampilan kedua tim di Piala Asia 2019. Di turnamen sepak bola terbesar di Asia itu, Thailand mencapai babak 16 besar sebelum kalah 1-2 dari China, sedangkan Vietnam sedikit lebih bagus dengan mencapai perempat final sebelum ditaklukkan Jepang 0-1.Timnas Indonesia sendiri selama periode Januari lalu tidak memiliki agenda pertandingan resmi atau uji coba yang bisa di hitung ke dalam peringkat FIFA. (sry/jun)
http://bit.ly/2MUXw3S
February 08, 2019 at 03:57AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ranking FIFA, Indonesia Kian Tertinggal dari Thailand-Vietnam"
Posting Komentar