Rekapitulasi DKI Jakarta: Jokowi 52 Persen, Prabowo 48 Persen

Jakarta, CNN Indonesia -- Perolehan suara pasangan calon nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin unggul atas lawannya di wilayah DKI Jakarta berdasarkan rekapitulasi di tingkat provinsi.

Jokowi-Ma'ruf unggul sekitar empat persen dari Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Merujuk dari hasil rekapitulasi yang dilakukan KPU DKI Jakarta di Hotel Bidakara, Jakarta, Jumat (17/5), Jokowi-Ma'ruf meraih 52 persen atau 3.279.547 suara. Sementara Prabowo-Sandi memperoleh 48 persen atau 3.066.137 suara.

Jokowi-Ma'ruf menang di wilayah Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Kepulauan Seribu. Sisanya, yakni Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, Prabowo-Sandi memperoleh suara lebih banyak.

Jika dirinci, Jokowi-Ma'ruf mendapat 58 persen atau 572.567 suara di Jakarta Utara. Prabowo-Sandi mendapat 42 persen atau 417.062 suara.

Kemudian di Jakarta Barat, Jokowi-Ma'ruf unggul dengan 58 persen atau 834.038 suara. Prabowo-Sandi hanya memperoleh 42 persen atau 615.101 suara.

Di Jakarta Pusat, Jokowi-Maruf unggul tipis. Mereka mendapat 51 persen atau 333.076 suara. Prabowo-Sandi meraih 49 persen atau 315.078 suara.

Prabowo-Sandi unggul di wilayah Jakarta Selatan. Mereka mendapat 52 persen atau 723.008 suara. Sementara Jokowi-Ma'ruf mengantongi 48 persen atau 673.100 suara.

Selain itu, Prabowo-Sandi juga unggul di wilayah Jakarta Timur. Suara yang diperoleh mencapai 54 persen atau 987.607 suara. Jokowi-Ma'ruf mendapat 46 persen atau 857.940 suara.

Di Kepulauan Seribu, Jokowi-Maruf dinyatakan unggul dengan 52 persen atau 8.826 suara. Lawannya, yakni Prabowo-Sandi mendapat 48 persen atau 8.281 suara.
[Gambas:Video CNN] (bmw/ugo)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2JNrtDQ

May 18, 2019 at 02:28AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rekapitulasi DKI Jakarta: Jokowi 52 Persen, Prabowo 48 Persen"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.