Maung Bandung selanjutnya akan menghadapi Singo Edan di babak 16 besar pada Jumat (15/2). Radovic menilai kemenangan atas Persiwa menambah rasa percaya diri para pemainnya.
"Saya bicara Wamena dulu dan sekarang bisa bicara [kekuatan] Arema. Arema tim cukup bagus tapi saya pikir kami lebih bagus dari mereka. Kami siap untuk hari Jumat [babak 16 besar], hanya Made punya sedikit problem," tegas Radovic usai pertandingan.
Sebanyak tujuh gol kemenangan Persib dicetak melalui hattrick Ezechiel N'Douassel dan satu gol lagi masing-masing dicetak Srdan Lopicic, Beckham Putra Nugraha, Esteban Vizcarra, serta Ghozali Siregar.
![]() |
"Pemain cukup bagus dan profesional. Babak pertama mereka tunggu gol setelah satu gol tambah lagi. Babak kedua lebih bagus dan lebih baik," ujar Radovic.
Beckham Bangga Cetak Gol
Sementara itu, gelandang muda Persib Beckham Putra Nugraha mengatakan senang bisa berkontribusi positif bagi Maung Bandung. Gol perdananya dalam laga profesional bersama Persib, kata Beckham, tak lepas dari dukungan banyak pihak.
"Saya mengucapkan terima kasih atas semua dukungan apalagi kepada pelatih yang memberikan dukungan. Alhamdulillah pertandingan tadi luar biasa untuk saya dan semoga nanti menang juga lawan Arema," kata Beckham.
Adik dari gelandang Persib Gian Zola Nasrulloh ini mempersembahkan golnya untuk keluarga dan Bobotoh."Ya, tadi cetak gol buat kedua orang tua, keluarga, juga pelatih dan seluruh Bobotoh. Semoga Beckham bisa jadi legenda Persib dan main di timnas," ujar Beckham. (hyg/jun)
http://bit.ly/2I6E6dV
February 12, 2019 at 02:42AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kalahkan Persiwa 7-0, Pelatih Persib Bicara Kekuatan Arema"
Posting Komentar