
"Kalau di nasional saya pikir target 100 [kursi] itu, paling meleset dari target kira-kira [kurang] dari 10 persen lah," ujarnya, usai acara Temu Kader dan Caleg DPR RI, DPRD Jatim di kantor Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) NasDem Jatim, Jalan Arjuno, Surabaya, Sabtu (9/2).
Dari target itu, Surya mengaku tidak berharap banyak dari daerah pemilihan (dapil) di Jawa. Ia berharap kadernya memasok perolehan suara dari daerah di luar Jawa.
"Untuk di Jawa ini saya enggak berharap banyak. Dapat 40 kursi sudah cukup," ujarnya.Suara terbanyak di pulau Jawa sendiri diharapkannya datang dari Jawa Timur. Surya yakin bisa mencuri satu kursi dari masing-masing 11 dapil untuk kursi DPR di Jatim.
Namun, ia memberi pengecualian untuk dapil II, yakni Kabupaten/Kota Pasuruan dan Probolinggo, yang diyakininya bisa memberi tiga kursi.
"Saya penuh keyakinan memperoleh kursi cukup besar (di Jatim) dibandingkan daerah lain di Jawa," kata Surya Paloh.
"Kalau ada 11 dapil, paling tidak ada 14 kursi sedikit-dikitnya," imbuh Surya.Ia membeberkan sejumlah alasan kenapa perolehan suara dari dapil di luar Jawa diharapkan lebih banyak dibandingkan di Jawa.
"Pertama, karena dapilnya di luar Jawa lebih besar. Di sini [Jawa] kan hanya 39 dapil. Di luar Jawa ada 41 dapil," ucapnya.
"Kedua, memang penerimaan masyarakat terhadap Partai NaDem di luar Jawa lebih besar dibandingkan di Pulau Jawa," klaim dia.
Surya juga berharap kemenangan di Pemilu 2019 ini seiring dengan kemenangan pasangan calon presiden dan wakil presiden Jokowi-KH Ma'ruf Amin."Ya bagi NasDem sama, harus dipararelkan sejalan dengan kemenangan Pilpres. Karena ini pemilu pertama serentak di negeri kita," kata dia.
Sebelumnya, Survei Indikator Politik Indonesia pada Desember 2018 menempatkan Partai NasDem pada posisi lima dengan raihan suara 5,3 persen atau lolos ambang batas parlemen.
Sementara, survei LSI Denny JA pada Agustus 2018 memprediksi Partai NasDem menjadi salah satu dari lima partai yang bersaing ketat lolos ambang batas parlemen alias mendapat kursi di DPR. Survei ini menempatkan Partai NasDem di posisi ke-8 dengan raihan 2,2 persen.
(frd/arh)
http://bit.ly/2E1KiQj
February 10, 2019 at 01:14PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "NasDem Yakin Raih 100 Kursi DPR, Terbanyak dari Luar Jawa"
Posting Komentar