Jakarta, CNN Indonesia -- Satu gol
Mohamed Salah ke gawang
Chelsea membuat penyerang
Liverpool itu kini memiliki jumlah gol yang sama dengan Sergio Aguero di puncak daftar top skor Liga Inggris 2018/2019.
Salah mencetak gol dari luar kotak penalti. Bola yang ditendang mantan pemain AS Roma dan Fiorentina itu tidak mampu dijangkau Kepa Arrizabalaga.
Gol ke gawang Chelsea merupakan gol yang kedua bagi Salah selama April 2019 setelah gol ke gawang Southampton. Pemain asal Mesir itu sempat puasa gol sejak Februari atau absen mencetak gol selama delapan laga.
Jumlah gol Salah kini mencapai 19 atau sama dengan yang dicetak Sergio Aguero. Penyerang Man City itu gagal menambah jumlah gol ketika tampil menghadapi Crystal Palace.
 Mohamed Salah sudah mencetak dua gol di Liga Inggris selama bulan April. (REUTERS/Phil Noble)
|
Tidak hanya Salah dan Aguero yang bersaing dalam perburuan pencetak gol terbanyak di Liga Inggris musim ini karena Sadio Mane menguntit dengan 18 gol.
Penyerang Senegal berseragam Liverpool itu menjadi pencetak gol pembuka kemenangan The Reds atas Chelsea. Sane tercatat selalu mencetak gol setiap bulan sejak Desember 2018.
Sementara bomber Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang, sudah mengoleksi 17 gol. Aubameyang berpeluang menambah gol dalam match day ke-33 ketika Arsenal menghadapi Watford, Selasa (16/4) dini hari. Jika mencetak gol ke gawang Watford, Aubameyang juga berpeluang meninggalkan dua penyerang lokal Inggris, Harry Kane dan Raheem Sterling, yang juga mengemas 17 gol.
Daftar pencetak gol Liga Inggris 2018/2019:
19 gol: Mohamed Salah (Liverpool), Sergio Aguero (Man City)
18 gol: Sadio Mane (Liverpool)
17 gol: Pierre-Emerick Aubameyang (Arsenal), Harry Kane (Tottenham Hotspur), Raheem Sterling (Man City)
16 gol: Eden Hazard (Chelsea)
15 gol: Jamie Vardy (Leicester City)
13 gol: Alexandre Lacazette (Arsenal), Paul Pogba (Manchester United) (nva/bac)
Let's block ads! (Why?)
http://bit.ly/2UhIuY7
April 15, 2019 at 01:45PM
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Ma'ruf Tanya Kontribusi Penghujat, Sandi Janji Lumbung Pangan
Jakarta, CNN Indonesia -- Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 02 Ma'ruf Amin mempertany… Read More...
Kemlu Bantah Arahkan WNI Pilih Kandidat Tertentu di Pemilu
Jakarta, CNN Indonesia -- Kementerian Luar Negeri RI menyatakan seluruh staf mereka tetap netr… Read More...
BI dan 3 Bank Sentral ASEAN Komitmen Pangkas Transaksi Dolar
Jakarta, CNN Indonesia -- Bank Indonesia (BI), Bank Negara Malaysia, Bangko Sentral ng Pilipinas, d… Read More...
BLACKPINK Tampil 'Galak' di 'Kill This Love'
Jakarta, CNN Indonesia -- Girlband Korea yang sedang memuncak, BLACKPINK, merilis video musik terba… Read More...
Polisi Dalami Laporan KPU soal Hoaks Server Menangkan Jokowi
Jakarta, CNN Indonesia -- Karopenmas Divisi Humas Mabes Polri Brigadir Jenderal Pol Dedi Prase… Read More...
0 Response to "Daftar Top Skor Liga Inggris: Salah dan Aguero di Puncak"
Posting Komentar