Petarungan antara ganda putra nomor satu dan nomor tiga dunia terjadi di semifinal Singapura Terbuka 2019. Marcus/Kevin menampilkan permainan cepat yang menjadi ciri khas mereka ketika menghadapi Kamura/Sonoda.
Sejak awal gim pertama, The Minions memimpin dalam perolehan poin dan menjaga keunggulan. Jarak antara Marcus/Kevin dan Kamura/Sonoda sempat berjarak satu poin dalam kedudukan 8-7 dan 9-8.Selepas itu Marcus/Kevin memimpin 11-8. Usai rehat, perolehan poin andalan Indonesia melaju cukup cepat. Setelah skor 13-11, duet yang dipasangkan sejak empat tahun lalu itu menyudahi gim pertama dengan kedudukan 21-13.
![]() |
Permainan Marcus/Kevin sama sekali tidak berkembang dan memilih bermain bertahan dengan mengangkat kok membiarkan sang rival melakukan smes berulang kali.
Kamura/Sonoda unggul 20-8, namun Marcus/Kevin sempat menggagalkan dua kesempatan Kamura/Sonoda dalam menyelesaikan laga. Dalam gim kedua, Marcus/Kevin kalah 10-21.
Pasangan Jepang tidak begitu saja melepaskan keunggulan Marcus/Kevin. Dalam beberapa kesempatan, Kamura/Sonoda sempat mendekat dan hanya berjarak satu poin saja sampai kemudian kembali berhasil memimpin 11-7.
Setelah interval, Kamura/Sonoda berupaya bermain menyerang dengan terus menurunkan kok. Upaya tersebut sempat membuat poin menjadi sama 11-11.Skor imbang terus terjadi dan silih berganti hingga memasuki poin-poin kritis. Marcus/Kevin sempat tertinggal 16-18 dan kembali menyamakan kedudukan. Selepas itu, Kamura/Sonoda kembali memimpin dua angka. Marcus/Kevin hanya mampu memperkecil jarak menjadi 19-20 sebelum Kamura/Sonoda kembali meraih satu poin penuntas laga. (nva/har)
http://bit.ly/2USAX6E
April 14, 2019 at 01:07AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Marcus/Kevin Kalah di Semifinal Singapura Terbuka 2019"
Posting Komentar