
Hal itu disampaikan Rachmawati saat memberi sambutan dalam kampanye akbar capres nomor urut 02 Prabowo Subianto di Solo, Jawa Tengah, Rabu (10/4).
Rachmawati yang hadir di panggung kampanye dengan kursi roda awalnya membakar semangat massa untuk memilih Prabowo pada 17 April nanti. Tak lama ia mengingatkan massa agar tidak keliru menyamakannya dengan 'yang kemarin di sini'."Jangan keliru, saya bukan yang kemarin di sini!" kata Rachma, tanpa menyebut nama tertentu, di Stadion Sriwedari, Solo, Rabu (10/4).
"Saya putri Bung Karno, bukan jual-jual gambar Bung Karno, tapi melaksanakan ajaran Bung Karno bersama Bapak Prabowo," sambung Rachma yang disambut lebih meriah oleh massa seisi stadion.
Sehari sebelumnya, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri hadir dalam kampanye akbar capres nomor urut 01 Joko Widodo, di Stadion Sriwedari, Solo, Jawa Tengah, Selasa (9/4) sore. Mega saat itu bersama putrinya, Puan Maharani.Diketahui, Megawati merupakan anak kedua Sukarno hasil perkawinannya dengan Fatmawati. Sementara, Rachmawati adalah anak ketiga Sukarno-Fatmawati.
Dalam sambutannya yang singkat itu, Rachma juga mengajak peserta kampanye untuk memilih Prabowo. Ia menyebut ketua umumnya di Partai Gerindra itu sebagai pemimpin yang amanah dan diridai oleh Allah.
Pada kesempatan itu, hadir pula Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Wakil Ketua Dewan Syuro PKS Hidayat Nur Wahid, dan Ketua Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).[Gambas:Video CNN] (bin/arh)
http://bit.ly/2KpLh1W
April 11, 2019 at 01:02AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Rachmawati: Saya Putri Bung Karno, Tak Jual-jual Gambarnya"
Posting Komentar