Siap Melahirkan, Meghan Markle 'Langgar' Tradisi Kerajaan

Jakarta, CNN Indonesia -- Pangeran Harry dan Meghan Markle tengah bersiap menyambut kedatangan anak pertama mereka. Namun pasangan ini rupanya memiliki pilihan berbeda dari para 'senior'.

Disebutkan oleh ETOnline, jika istri Pangeran William, Kate Middleton melahirkan ketiga anak di Rumah Sakit St. Mary di London, serta selalu berpose untuk publik tak lama setelah melahirkan, maka Duke dan Duchess of Sussex punya rencana lain. Yang pertama, mereka memilih untuk tidak mengumumkan kapan Markle akan melahirkan.

"Duke dan Duchess of Sussex sangat berterima kasih atas harapan-harapan baik yang mereka terima dari warga Inggris dan seluruh dunia. Yang Mulia telah memutuskan untuk menjaga kedatangan bayi mereka tetap privat," kata pihak Istana Kensington dalam sebuah pernyataan, Kamis (11/4).

"Duke dan Duchess tak sabar untuk berbagi berita bahagia ini saat mereka memiliki kesempatan untuk merayakan keluarga baru mereka secara pribadi," lanjut pernyataan tersebut, kembali menekankan keinginan Markle untuk menjaga proses melahirkannya tetap tertutup.


Daripada mengikuti jejak William dan Middleton yang berpose di anak tangga rumah sakit sambil menggendong masing-masing anak setelah dilahirkan, Harry dan Markle disebut kelak akan berfoto bersama anggota terbaru keluarga mereka di Istana Windsor.

Mereka juga sepakat untuk menemui media di Long Walk di Windsor setelah The Duchess melahirkan. Long Walk adalah tempat di mana Harry dan Markle menemui penggemar saat pernikahan mereka di Mei 2018.

Pada awal tahun ini, Markle diberitakan mempertimbangkan untuk melahirkan di Rumah Sakit Frimley Park di Surrey, dekat dengan rumah baru mereka di Frogmore Cottage. Bila hal ini benar, maka Markle menjadi anggota keluarga kerajaan kedua yang memilih Frimley Park, setelah bibi Harry, Sophie, melahirkan kedua anaknya di tempat yang sama pada 2003 dan 2007.

Menurut seorang sumber dalam, Markle disebut merasa gembira menjelang jadwalnya melahirkan di sekitar akhir April atau awal Mei mendatang. Kabarnya, Harry sudah tak sabar menjadi ayah.

"Mereka sangat ingin anak mereka menikmati privasi, tak seperti ikan mas di dalam mangkuk. Perhatian Harry benar-benar tercurah untuk kelahiran anak pertamanya ini. Ia tak sabar menjadi seorang ayah. Ia melakukan apapun untuk membuat Meghan merasa lebih nyaman," kata sumber tersebut.

[Gambas:Video CNN] (rea)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2Is0AV3

April 12, 2019 at 09:18PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Siap Melahirkan, Meghan Markle 'Langgar' Tradisi Kerajaan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.