
Bagi yang sudah menyaksikan Shazam! dan Pet Sematary, Ave Maryam bisa menjadi pilihan. Film drama yang bertutur tentang kisah cinta itu akhirnya tayang di bioskop Indonesia setelah berlaga di sejumlah festival film internasional.
Gaung film garapan sutradara Ertanto Robby ini sebenarnya sudah terdengar sejak November silam dan cukup ramai jadi perbincangan. Apalagi kalau bukan perkara film tentang agama.
Berikut lima rekomendasi film akhir pekan:
Ave Maryam
Ave Maryam bercerita tentang kehidupan para biarawati Katolik di biara di Semarang. Pusat cerita ada pada Maryam yang diperankan oleh Maudy Koesnaedi.
Sampai pada suatu ketika, Maryam dipertemukan dengan Romo Yosef (Chicco Jerikho), sosok yang kemudian membuat dia jatuh hati dan terpaksa menentukan pilihan besar dalam hidup. Berpegang pada janji sebagai suster, atau mengejar sesuatu yang menjadi kebahagiaan dirinya.
Film untuk dewasa ini bisa disaksikan di semua jaringan bioskop.
Hotel Mumbai
Hotel Mumbai bercerita tentang pembunuhan massal oleh teroris di Mumbai, India pada 2008. Peristiwa yang terjadi sampai berhari-hari itu menewaskan setidaknya 166 orang. Sembilan teroris menjadi korban tambahan dalam peristiwa yang terjadi pada akhir November tersebut.
Pada peristiwa aslinya, serangan terjadi di Taj Mahal Palace Hotel. Adalah kelompok teroris dari Pakistan yang menembakkan senjata dan mengebom secara membabi-buta saat itu.
Film ini hanya bisa disaksikan di jaringan bioskop 21.
Shazam!
Film dari DC ini menjadi nafas baru bagi pencinta film pahlawan super. Shazam! menjanjikan film pahlawan super yang dibalut oleh komedi.
Shazam! mengisahkan tentang seorang anak 14 tahun yatim piatu bernama Billy Batson yang nomaden. Hingga suatu kali, dirinya terbawa ke sebuah dunia antah-berantah dan bertemu seorang penyihir.
Penyihir tersebut mengatakan kepada Billy bahwa dirinya bisa menjadi pahlawan dalam bentuk pria dewasa berkekuatan super dengan mengucapkan mantra khusus, yaitu "Shazam!".
Kekuatan baru yang diperoleh Billy pun dimanfaatkan untuk menghentikan kejahatan Dr Thaddeus Sivana. Namun seiring dimilikinya kekuatan itu, berbagai masalah juga datang kepadanya.
Film yang dibintangi oleh Zachary Levi dan disutradarai oleh David F Sandberg untuk remaja ini bisa disaksikan di semua jaringan bioskop.
Pet Sematary
Diadopsi dari novel bertajuk sama rilisan 1983 karya Stephen King, Pet Sematary menawarkan horor mencekam dari peliharaan yang selama ini dianggap menggemaskan.
Teror dimulai ketika seorang dokter bernama Louis Creed bersama istrinya, Rachel, dan kedua anak mereka Gage dan Ellie pindah ke sebuah desa. Rumah yang mereka tempati bersebelahan dengan sebuah pemakaman khusus hewan yang konon menyimpan kisah-kisah seram.
Suatu kali, kucing peliharaan mereka terbunuh. Louis pun terpaksa menguburkannya di pemakaman hewan yang ditakuti penduduk itu. Namun, kematian kucing mereka ternyata bukanlah yang terakhir.
Film untuk dewasa ini bisa disaksikan di semua jaringan bioskop.
Hellboy
Hellboy merupakan film produksi ulang yang diadaptasi dari komik. Sebelumnya kisah pahlawan super ini sudah pernah diadaptasi dalam film Hellboy (2004) dan Hellboy II: The Golden Army (2008).
Film ini bercerita mengenai asal usul Hellboy yang diperankan David Harbour. Dalam cuplikan terlihat Hellboy muncul dari salah satu tempat di Skotlandia dengan tubuh yang masih kecil.
Sebelum memasuki masa produksi, film ini pun menuai kontroversi karena aktor Ed Skrein yang memerankan Mayor Ben Daimio berasal dari Inggris. Padahal karakter itu diceritakan pria keturunan Amerika-Jepang.
Sampai akhirnya Ed Skrein diganti oleh Daniel Dae Kim yang berdarah Amerika-Korea. Kehadirannya tampak masih bisa diterima karena berwajah Asia.
Sementara di Indonesia, Hellboy dikritik penonton karena sensor yang berlebihan melalui media sosial. Banyak penonton yang kecewa karena sensor dianggap sangat mengganggu.
Film ini hanya bisa disaksikan di jaringan bioskop 21.
[Gambas:Video CNN] (adp/rea)
http://bit.ly/2Giyt9o
April 13, 2019 at 12:50AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Lima Rekomendasi Film Akhir Pekan"
Posting Komentar