VIDEO: Berkunjung ke Peternakan Sapi Limosin

Trans 7, CNN Indonesia | Minggu, 21/04/2019 17:03 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Padang, Sumatera Barat, menyimpan keindahan alam yang luar biasa. Di tengah alam yang cantik ini ada peternakan Sapi Limosin dan Simental.

Kedua jenis sapi ini berbadan montok dan bernilai jual tinggi.

Sapi Limosin dan Simental diternakkan di kawasan Padang Mangatas, Kabupaten Lima Puluh Kota. Sapi-sapi di sini merupakan langganan impor.

Banyak yang mengatakan suasana peternakan sapi di sini mirip dengan di Selandia Baru. Luas dan hijau.

Peternakan sapi seluas 280 hektare ini sudah ada sejak zaman Belanda yang saat ini dimiliki pemerintah Indonesia. Diperkirakan ada 1.200 ekor sapi di sini.

Peternak menggiring sapi hasil inseminasi buatan ini dari kandang ke lahan dengan cara membunyikan klakson.

Untuk membedakan kedua sapi ini cukup mudah. Sapi Limosin bercorak dominan cokelat, sementara Sapi Simental bercorak dominan putih.

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2KQqCEk

April 22, 2019 at 12:03AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "VIDEO: Berkunjung ke Peternakan Sapi Limosin"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.