"Saya yakin ini hasil dari ahli statistik dan ini tidak akan berubah banyak," kata Prabowo.
Menurut Prabowo, perolehan suara 62 persen kemenangan yang ia dan Sandiaga Uno dapatkan itu berdasarkan suara yang diambil dari 320.000 Tempat Pemungutan Suara (TPS) pemilu 2019 atau sekitar 40 persen.
Hasil itu, kata Prabowo, bisa naik satu persen atau bisa turun satu persen. Namun yang jelas tidak terlalu mempengaruhi hasil keseluruhan.
Usai mengumumkan kemenangan, Prabowo bersujud syukur di depan pendukungnya.
Pantauan CNNIndonesia.com, Rabu (17/4), sujud syukur itu dilakukan Prabowo di kediamannya di Kertanegara 4 bersama sejumlah tokoh koalisi partai pendukungnya.
Terlihat pula, anggota BPN Yusuf Martak menemani Prabowo. Hadir dalam konferensi pers deklarasi kemenangan itu, Politikus Demokrat Syarif Hasan, Politikus PKS Salim Segaf Al Jufri.
"Saya sebagai muslim ingin menutup dengan mengumandangkan takbir dan sesudah itu sujud syukur," kata Prabowo.
Tapi, kata Prabowo, dia juga menghormati kawan-kawan agama lain. "Semua kawan ikut membela kita, yang Katolik, Protestan, Hindu, Budha, kami mayoritas ingin mengagungkan Allah SWT," katanya.
[Gambas:Video CNN] (bin/DAL)
http://bit.ly/2VUtiSE
April 18, 2019 at 04:43AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Klaim Unggul 62 Persen, Prabowo Yakin Hasil Tak Akan Berubah"
Posting Komentar