Anies: Stasiun MRT Bukan Tempat Sampah

Jakarta, CNN Indonesia -- Moda Raya Terpadu (MRT) resmi beroperasi secara komersial sejak 1 April 2019. Namun, masyarakat pengguna MRT masih mengeluhkan minimnya tempat sampah di stasiun MRT. Akibat minimnya tempat sampah, sejumlah stasiun MRT sempat kotor karena sampah.

Menanggapi hal itu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan bahwa di seluruh stasiun MRT tidak akan disediakan tempat sampah. 

"Di stasiun MRT tidak ada tempat sampah," kata Anies, di Stasiun Blok M, Jakarta, Selasa (2/4). 

Kemudian, Anies menjelaskan bahwa hal ini merupakan bagian dari pendidikan. Sampah tidak boleh ditinggalkan di stasiun maupun di dalam MRT. Sehingga, harus dibawa sampai menemukan tempat sampah. 

"Ini bagian dari pendidikan bahwa sampahnya dibawa tidak ditinggalkan jadi stasiun ini bukan tempat sampah, ujar Anies. 

Anies juga menambahkan jika ada yang melihat seseorang meninggalkan sampah maka ingatkan agar lingkungan stasiun MRT dan di dalam MRT tetap bersih. 

"Kalau ada yang membuang ingatkan karena ini bukan tempat sampah," katanya.

Lebih lanjut, Anies mengatakan petugas akan terus bergerak untuk memastikan kebersihan lingkungan stasiun MRT.

Ia berharap masyarakat khususnya penumpang MRT agar bisa berlatih untuk menjaga kebersihan. 

"Tapi ingat buat semuanya di tempat ini kita berlatih untuk menjaga kebersihan sama-sama," katanya.

MRT mulai beroperasi mulai pukul 05.30 WIB hingga pukul 22.00 WIB. Mulai pukul 05.30 WIB untuk pemberangkatan kereta pertama dari Stasiun Lebak Bulus dan untuk kereta terakhir pemberangkatan Stasiun Bundaran HI menuju Lebak Bulus pukul 22.00 WIB.

PT MRT juga telah menegaskan tidak akan menyediakan tempat sampah di dalam stasiun. Hal ini dilakukan untuk mengedukasi masyarakat untuk menjaga kebersihan di lingkungan stasiun. Langkah itu menjadi bagian dari edukasi kepada masyarakat, dan upaya PT MRT untuk berperang melawan sampah.

Sejumlah aturan juga telah diterapkan PT MRT untuk meminimalisir sampah, seperti larangan makan dan minum di area tap kartu menuju peron.
[Gambas:Video CNN] (sas/ugo)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2FUrm6T

April 03, 2019 at 05:18AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Anies: Stasiun MRT Bukan Tempat Sampah"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.